Resep Membuat Sambal Pete yang Menggugah Selera, Masakan Nusantara - Hayo, siapa yang suka dengan pete ? Pete atau juga sering dikenal dengan petai merupakan sebuah bahan masakan yang bagi sebagian orang dibenci karena menimbulkan bau yang tidak sedap. Namun begi sebagian lainnya justru menjadikannya sebagai makanan favorite karena rasanya yang legit dan enak serta dapat menggugah selera. Makanan pete banyak dijual di berbagai warung makan terutama di earung warung yang menyediakan masakan rumahan seperti di warung tegal. Jenis makanannya pun juga variatif, karena pete ini bisa dijadikan sebagai bahan tambahan dari suatu masakan atau bisa juga dijadikan sebagai bahan baku. Salah satu masakan yang sering dibuat dari bahan utama pete adalah sambal pete, sederhana namun menggugah selera. Bagaimana membuatnya ? berikut adalah
Resep Membuat Sambal Pete yang Menggugah Selera selengkapnya.
Bahan dan Bumbu Sambal Pete :
- 2 papan petai, buka kulit, belah dua
- 6 butir cabai merah besar
- 2 siung bawang putih
- 4 butir cabai rawit merah
- 2 butir kemiri
- 1 sdt gula merah
- 50 ml air
- ½ sdt garam
- minyak untuk menumis
Cara membuat sambal petai:
- Haluskan atau ulek semua bumbu hingga benar-benar halus.
- Panaskan minyak, tumis bumbu halus hingga harum lalu masukkan petai.
- Aduk rata dan masak hingga petai agak layu.
- Tuang sedikit air, beri garam secukupnya lalu aduk rata dan masak hingga sambal mengental
- Angkat Sambal Pete dan siap sajikan.
Demikian tadi Resep Membuat Sambal Pete yang Menggugah Selera selengkapnya semoga membantu anda yang sedang memasak di dapur.