Resep Cara Membuat Bakso Tahu Kuah Enak Nikmat, Resep Masakan Nusantara - Beragam cemilan dan jajanan yang ada di Indonesia memang sangatlah lezat. Terlebih lagi semua jajanan pada umumnya banyak yang menjual sehingga mudah didapatkan. Salah satu jajanan yang banyak dijual seperti martabak, gorengan, dan juga bakso. Umumnya penjual beberapa jenis cemilan tersebut berjualan dengan gerobaknya.
Bicara mengenai bakso pasti anda semua sudah paham betul bagaimana bentuk dan rasanya? Bakso memang sudah dikenal sebagai makanan khas dari Indonesia yang banyak digemari masyarakatnya. Hal ini membuat jajanan bakso banyak dijual hingga ke pelosok daerah. Jika umumnya kita mendengar bakso seperti bakso daging, bakso urat ataupun bakso telur, adakah dari anda yang sudah pernah mencicipi bakso tahu kuah ? Mungkin sudah ada dan mungkin juga masih ada yang belum pernah mencoba. Nah, untuk anda yang ingin membuatnya sendiri di rumah saya akan berikan anda resep bakso tahu.
Resep Bakso Tahu Enak dan Nikmat
Sebelum melakukan langkah
membuat bakso tahu, anda siapkan dulu bahan-bahannya seperti:
Daging giling sebanyak 200 gram
Tahu putih sebanyak 8 buah
Seledri sebanyak 1 batang dicincang halus
Tepung tapioka sebanyak 100 gram
Baking powder sebanyak 1 sdt
Penyedap rasa sapi 2 bungkus
Es batu yang dihancurkan secukupnya
Air matang 2 liter
Nah, setelah semua bahan yang dibutuhkan sudah anda siapkan semuanya, sekarang kita mulai langkah membuat resep bakso tahu. Dijamin langkah yang akan anda ikuti ini sangat mudah sekali.
Langkah Cara Membuat Bakso Tahu kuahIkutilah langkah-langkah berikut ini sebagai cara membuat bakso tahu.
- Campurkanlah daging giling yang sudah disiapkan dengan es batu yang tadi sudah dihancurkan. Tambahkanlah penyedap rasa sapi sebanyak 1 bungkus saja lalu diaduk sampai semuanya merata.
- Tambahkanlah baking powder, tepung tapioka dan juga seledri ke dalam adonan tersebut. Adonan diaduk lagi sampai semuanya merata.
- Keratlah tahu bagian tengahnya saja, lalu anda isikan bagian tengah itu dengan adonan yang sudah dibuat
- Panaskanlah air sebanyak 1 liter saja cukup, anda rebus semua tahu yang sudah diisi
- Rebuslah dan biarkan sampai semuanya benar-benar matang, angkatlah kemudian tiriskan
Itulah cara membuat bakso tahu. Sekarang cara membuat kuahnya:
- Anda panaskan air sebanyak kurang lebih 1 liter
- Tambahkanlah penyedap rasa sapi sebanyak 1 bungkus
- Rebuslah kuah tersebut sampai mendidih
- Siapkanlah bakso tahu tadi, siramkan dengan kuah yang sudah matang
- Dan bakso tahu kuah buatan anda sudah siap dihidangkan
Demikianlah
resep bakso tahu kuah. Bagaimana, mudah sekali bukan? Tentu bagi pemula ataupun yang mahir memasak mudah sekali membuatnya. Selamat berkreasi membuat bakso tahu kuah di rumah!